Rabu, 16 Maret 2011

SENTUHAN CANTIK DARI ALAM

Khasiat bahan alami tidak kalah dibandingkan dengan produk-produk kosmetika hasil teknologi tinggi. Simak, coba dan buktikan!

Stoberi
Si Merah cantik ini mengandung asam salisilat, silica, vitamin B, C, E, dan K yang dapat membantu mengencangkan dan menjaga keremajaan kulit. Dikonsumsi langsung atau digunakan sebagai masker, baik untuk semua jenis kulit. Untuk masker, gunakan dua kali seminggu, hancurkan buah stroberi lalu aplikasikan selama 15 menit, kemudian bilas dengan air hangat. Tambahkan putih telur, air mawar, dan beberapa tetes minyak esensial untuk mendapatkan efek toning yang lebih kuat.
Anggur
Semua jenis anggur baik sebagai lotion bagi semua jenis kulit. Mengandung mineral, kalsium, magnesium, potasium, vitamin B1, B2, B3, B5, B6, C, dan senyawa flavonoid yang efektif melembabkan kulit. Dikonsumsi sebagai jus setiap hari, atau sebagai lotion. Caranya haluskan beberapa butir buah anggur, oleskan pada wajah, diamkan selama 20 menit, lalu bilas dengan air mawar.

Pisang
Baik juga untuk melembabkan kulit, karena mengandung serotonin, pectin, tannin, noradrenalin, hidroksitritamin, dopamine, dan vitamin A, B kompleks, serta C. Hancurkan pisang ambon yang ranum, tambahkan minyak zaitun, aplikasikan pada kulit wajah sebagai masker. Diamkan 15 menit, bilas dengan air hangat.

Lemon
Aman digunakan setiap hari pada kulit berminyak. Mengandung vitamin A, C, B1, B2, dan B3. Peras 1 sendok makan air lemon, campur dengan putih telur kocok, oleskan pada wajah, diamkan selama 10 menit, lalu bilas dengan air hangat atau air mawar. Dalam satu minggu kulit berminyak akan nampak lebih segar.

Alpukat
Kaya akan asam amino dan vitamin untuk membuat kulit terlihat lebih muda dan segar. Untuk kulit kering, haluskan daging buah alpukat dengan mengunakan garpu, oleskan langsung ke wajah, diamkan selama 30 menit, lalu bilas. Untuk kulit normal tambahkan putih telur kocok, sedangkan untuk kulit berminyak harus menambahkan madu dan putih telur kocok.
Pepaya
Buah yang manis ini dapat membantu menghilangkan jerawat, regenerasi sel dan kesehatan hormonal wanita. Haluskan bersama air jeruk nipis (dalam blender), gunakan sebagai masker, diamkan selama 15 menit kemudian bilas dengan air hangat.

Tomat
Kandungan protein, fosfor, besi, belerang, vitamin A, B1, dan C-nya dapat menghaluskan kulit. Gosokkan irisan atau air perasan buah tomat setiap hari, agar terhindar dari efek buruk sinar matahari.
Madu
Dapat melembutkan kulit bibir, menutrisi kulit, melembabkan, dan anti keriput dengan kandungan glukosa, protein dan vitaminnya. Oleskan merata ke seluruh wajah, diamkan sampai kering kemudian bilas dengan air hangat.

Almond
Dapat digunakan sebagai masker atau lotion untuk menghaluskan kulit yang kasar, karena mengandung mineral, vitamin A, B, dan asam oleat. Haluskan 50 gr almond kupas dengan menggunakan food-processor, tambahkan 3 sendok makan susu non-fat, aduk hingga menjadi pasta, beri 1 tetes minyak rose essential. Oleskan pada wajah, biarkan mengering bilas kemudian bilas dengan air hangat. Gunakan sekali seminggu.

Kiwi
Buah yang kaya dengan vitamin C ini efektif untuk membersihkan dan menjaga keindahan kulit dan rambut, terutama jenis berminyak. Untuk membersihkan wajah, haluskan 1 buah kiwi, campur dengan 2 sendok makan yoghurt tawar, 1 sendok makan air jeruk nipis, madu dan 2 tetes minyak esensial. Usapkan pada wajah, leher, dan bagian tubuh lainnya, diamkan 10 menit, kemudian bilas dengan air hangat.

Wortel

Kaya vitamin A dan betakaroten, selain untuk meningkatkan kesehatan mata, juga dapat melembabkan kulit. Caranya parut wortel, campur dengan sedikit yoghurt tawar, oleskan pada wajah, diamkan 30 menit, bilas dengan air hangat. Gunakan 2 kali dalam seminggu.

Bengkuang
Sejak dulu telah dikenal dapat mendinginkan dan mengencangkan kulit, mencerahkan warna kulit, serta mengatasi gatal-gatal dengan kandungan antiseptiknya. Haluskan 2 butir buah bengkuang dengan air, saring, diamkan 4-5 jam, campur dengan 100 gr tepung beras basah dan beri sedikit wewangian (mawar atau sedap malam), untuk masker atau lulur.

Kacang Hijau
Mengandung protein tinggi dan juga sumber vitamin B1 dan B2, serta niasin. Dapat membantu meremajakan kulit, menghilangkan flek-flek hitam di wajah, menyembuhkan jerawat, menyuburkan rambut dan melangsingkan tubuh.

Susu
Campurkan susu pada lulur dapat berfungsi sebagai peeling untuk mengikis kotoran, mengangkat sel kulit mati, dan mencerahkan kulit, karena susu kaya dengan zat asam betahydroxyl alami. Protein pada susu juga merupakan pasokan nutrisi yang dapat melembabkan dan melapisi kulit sehingga tidak bersisik.

Coklat
Coco butter (lemak coklat) dapat melembutkan, menghaluskan, memutihkan dan mencerahkan kulit. Katekin – jenis antioksidan pada coklat – dapat mencegah penuaan dini, mencegah keriput, melindungi dari polusi dan menjadikan kulit segar serta awet muda.

Lidah Buaya (Aloe Vera)
Merupakan tanaman dengan berbagai khasiat, di antaranya untuk menyuburkan rambut, melentikkan bulu mata, dan mengencangkan kulit. Gunakan cairan lidah buaya langsung pada kulit, biarkan kering, bilas dengan air hangat.

Mentimun
Terkenal dapat menyegarkan dan melembabkan kulit berminyak,menyembuhkan radang, bengkak, dan melindungi dari sinar UV. Untuk kulit berminyak, parut 1/2 buah mentimun, campur dengan 1/2 sdt madu, oleskan merata pada muka, diamkan 10-15 menit, bilas dengan air hangat. Untuk kaki kering bersisik, gosokkan getahnya, tunggu sampai kering, bilas.

Beras

Dapat digunakan sebagai scrub untuk mengangkat sel-sel kulit mati. Tumbuk kasar 3 sdm beras, campur dengan 1 sdm minyak zaitun atau madu, tambahkan beberapa tetes cairan aromaterapi, gunakan sebagai scrub pada wajah.

Putih Telur

Gunakan sebagai masker untuk mengencangkan kulit dan mencegah kerutan. Campur 4 butir putih telur dengan 1/2 sdt air jeruk nipis dan 1/2 sdt madu, kocok hingga kaku, oleskan pada wajah hingga merata, diamkan hingga kering, bilas dengan air hangat kemudian basih dengan air dingin.

Seledri
Dapat meyuburkan, menghitamkan serta mencegah kerontokan rambut. Setelah keramas, gosokkan daun seledri yang telah diremas pada kulit kepala sambil dipijat perlahan.

Kemiri

Dapat menghitamkan rambut serta mempertahankan elastisitas dan kekencangan tubuh. Haluskan 10 butir kemiri, campur dengan 1/2 cangkir santan atau susu cair dan jahe. Oleskan ke selurh tubuh, diamkan sampai mengering, gosok perlahan untuk mengangkat sel kulit mati, kemudian bilas dengan air hangat.

Kayumanis
Baik untuk menyegarkan dan melebutkan kulit, juga menghambat proses penuaan. Untuk mengoptimalkan kandungan minyak atsiri, safrole, sinamadehide, eugenol, dan vitamin E-nya, campurkan dengan madu. Seduh 1 sdm kayumanis bubuk dengan teh, 4 sdm madu dalam 3 cangkir air, minum 1/4 cangkir sebanyak 3-4 kali sehari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar